Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian

Sst, Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian!

Yuk percantik desain kolasemu dengan font-font aesthetic terkini ala selebgram! Jangan sekadar ketik teks ke kanvas foto, kami punya beberapa tips rahasia edit kolase cantik dengan font aesthetic di sini.

Cobalah perhatikan kembali beraneka foto Instagram story estetik buatan selebgram. Faktanya, mayoritas postingan Instagram story tampak 2x lebih menarik berkat sisipan message teks estetik di dalamnya.

Pun tak hanya sekadar teks biasa, tulisan-tulisan tersebut dibuat menggunakan beragam font aesthetic kekinian. Penasaran bagaimana cara membuat editan foto dengan font text estetik sendiri?

Tidak perlu bingung, kini kamu bisa menyisipkan teks estetik favorit ke foto dengan mudah memakai aplikasi edit teks foto iPhone Collart Collage Maker. Aplikasi ini memuat ratusan font online aesthetic gratis siap pakai. Kamu juga bisa memodifikasi tampilan font text sesuai keinginan.

Yuk download aplikasi edit teks foto iPhone Collart dan langsung cobain edit teks font aestheticnya!

Collart Collage Maker Download_on_the_App_Store_Badge_ID_RGB_blk_100317

Bagaimana Cara Edit Teks Foto dengan Font Aesthetic?


Yuk langsung simak tutorial edit teks foto dengan font aesthetic berikut ini! Pst, tutorial edit font aesthetic di bawah bisa kamu aplikasikan pada semua jenis dan tema editan foto.

Tutorial Membuat Kolase dengan Font Aesthetic

Langkah 1

Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 01

Buka aplikasi edit teks foto iPhone Collart Collage Maker untuk membubuhkan font aesthetic di fotomu. Gulir berandanya dan pilih metode edit yang ingin kamu lakukan: edit dengan kanvas kosong, modifikasi template layout atau impor foto dari galeri.

Langkah 2

Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 02

Pilih foto-foto terbaikmu untuk diedit sebagai kolase pada kanvas. Tidak ada batasan jumlah foto untuk diedit.

Langkah 3

Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 03

Setelah menambahkan foto, pencet tombol teks pada bagian bawah editor. Cukup dengan sekali klik saja, kamu sudah bisa langsung menambah teks message font aesthetic ke kanvas.

Langkah 4

Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 04

Langsung tambah teks estetik kesukaanmu di kanvas. Kamu bisa menambahkan kutipan favorit, kalimat motivasi, lirik lagu kesukaan dan lain-lain semaunya di sini.

Setelah selesai mengetik message, klik menu “font text” untuk memilih font online sesuai tema kolasemu. Maksimalkan tampilan font estetik kamu dengan cara menambahkan unsur-unsur edit ciamik seperti bayangan, kombinasi warna latar belakang, goresan, backdrop dan lain-lain.

Jangan takut berkreasi dengan Collart, karena di aplikasi turut tersedia tombol undo dan redo untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan editing yang tak disengaja.

Dan, selesai! Segampang itu mengedit teks foto kolase dengan font aesthetic memakai Collart Collage Maker. Tertarik untuk mencoba?

Bonus: Tips & Trik Khusus Membuat Kolase Estetik tanpa Skill

Siapa bilang mengedit kolase estetik membutuhkan skill editing khusus layaknya profesional? Kini sudah ada tips dan trik khusus mengedit kolase cantik dengan mudah.

Pertama, kamu perlu tahu strategi urutan mengedit kolase yang benar. Mulailah dengan memilih foto-foto bahan edit yang senada dengan konsep kolase. Lalu dilanjutkan dengan mengedit foto-foto tersebut agar tampak seragam—sesuaikan ukuran, saturasi, efek kehangatan, memakai filter, dan lain-lain.

Begitu semua foto tersusun rapi, tinggal tambahkan teks message untuk mempertegas nuansa dan message kolase. Tapi ketika memasukkan teks ke kanvas, pastikan font aesthetic yang digunakan nyambung dengan background foto, warna, filter dan sebagainya. Jangan sampai bentuk font teks tampak ‘ganjil’ dari keseluruhan kolase.

Mengapa kamu sebaiknya menambahkan teks ke kolase? Jawabannya tak lain karena banyak keuntungan dari edit teks foto itu sendiri, seperti:

  1. Mempermudah audiens menangkap maksud dari foto.
  2. Menyampaikan informasi yang tak bisa diungkap secara visual.
  3. Membuat foto jadi lebih eye catching sekaligus mudah diingat, dan lain-lain.

Untuk menambah inspirasi kamu, inilah sejumlah contoh edit teks foto dengan font aesthetic gratis di Collart Collage Maker:

Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 05
Ini Rahasia Edit Font Aesthetic ala IG Story Kekinian 06

Download Aplikasi Edit Teks Foto iPhone Collart di Sini!


Jadi tunggu apa lagi? Segera download aplikasi edit teks foto iPhone Collart Collage Maker di sini sekarang dan bebaskan daya kreativitasmu seluas-luasnya!

Collart Collage Maker Download_on_the_App_Store_Badge_ID_RGB_blk_100317

Temukan juga lebih banyak tips, trik serta pedoman editing foto kece lainnya dari Collart di https://collart.app/id/

Klik menu ‘Cara Penggunaan’ untuk menemukan lebih banyak informasi menarik lainnya
seputar editing foto memakai Collart. Sampai bertemu lagi!

👉 Follow sosmed Collart: Facebook | Instagram | Twitter | Pinterest | Telegram | TikTok